Rapat Perencanaan Pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) MTs Negeri 1 Banyumas

Diposting pada: 2022-09-22, oleh : Ari Kuswanto, Kategori: Kegiatan Madrasah

Proses pembelajaran akan berjalan lancar dan kondusif apabila sarana dan prasarana terpenuhi kelengkapannya, termasuk adanya ruang kelas yang nyaman, indah dan lengkap dengan sarana belajar. Mengingat ada beberapa ruang kelas yang perlu diperbaharui maka MTs Negeri 1 Banyumas membentuk panitia pembangunn RKB (Ruang Kelas Baru) dan mengadakan rapat perdana pada hari Selasa, 30 Agustus 2022.

Kepanitiaan terdiri dari unsur komite madrasah, Kepala Madrasah beserta jajaran Wakil Kepala, guru dan karyawan serta perwakilan dari wali siswa.

Sudir selaku kepala madrasah menyampaikan pentingnya pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) mengingat sudah banyak bangunan yang berusia tua, bahkan ada yang sudah lebih dari 20 tahun, hal tersebut yang menjadi landasan pembangunan RKB disamping agar tata kelola ruang MTs Negeri 1 Banyumas menjadi semakin baik.

"Salah satu hal yang melatarbelakangi pembangunan RKB adalah banyak bangunan yang sudah tua dan memenuhi syarat untuk bisa di revitalisasi, disamping itu kita juga berkeinginan untuk memperbaiki  tata kelola MTs Negeri 1 Banyumas, rencana akan dibuat sketsa atau rancang bangun ruangan ruangan dan akan ada penataan ulang  yang sudah dibahas oleh komite dan  akan segera direalisasikan.
Insya Allah terkait dengan peletakan batu pertama akan dilaksanakan pada hari  Jum'at mendatang, 2/9/2022 bertempat di sebelah utara lapangan MTs Negeri 1 Banyumas, " ungkap Sudir.

Hal senada di ungkap oleh Dudiono selaku Ketua Komite Madrasah sekaligus ketua pembangunan RKB MTs Negeri 1 Banyumas. Beliau berharap adanya komitmen bersama dari seluruh stakeholder MTs Negeri 1 Banyumas agar pembangunan RKB bisa berjalan lancar tanpa ada halangan apapun, " Mari kita bersama-sama bersinergi dan berkerjasama agar mimpi  untuk mewujudkan ruang kelas baru bisa segera terealisasi, " ungkap Dudiono.

Rencana MTs Negeri 1 Banyumas akan membangun 8 Kelas yang terdiri dari dua lantai, dengan total anggaran direncankan mencapai 2,5 M. (trm).


Print BeritaPrint PDFPDF

Berita Lainnya



Tinggalkan Komentar


Nama *
Email * Tidak akan diterbitkan
Url  masukkan tanpa Http:// contoh :www.m-edukasi.web.id
Komentar *
security image
 Masukkan kode diatas
 

Ada 0 komentar untuk berita ini